Teka- teki siapa pasangan calon yang bakal diusung partai Nasdem yang akan bertarung di Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sulut mulai terkuak. Kamis, (3/9).
Setelah resmi mendapat mandat dari Partai NasDem bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS), memberi kepercayaan kepada Dr (HC) Vonnie Anneke Panambunan STh sebagai calon Gubernur Sulut dan Dr Hendry Runtuwene STh MTh calon Wakil Gubernur Sulut.
Hal itu berdasarkan SK DPP PKS Nomor: 222/SKEP/DPP-PKS/2020 yang ditandatangani Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman dan Sekjen Mustafa Kamal.
Sementara SK VAP dengan format B.1-KWK dari DPP Partai NasDem Nomor 292-Kpts/DPP-NasDem/IX/2020 yang ditandatangani Ketum Surya Paloh dan Sekjen Johnny G Plate.
Ketua Kompemwil Partai NasDem Sulut Felly Estelita Runtuwene membenarkan SK tersebut.
“Iya sudah ada SK-nya. Di Pilgub Sulut, Partai NasDem resmi mengusung Dr (HC) Vonnie Anneke Panambunan STh sebagai calon Gubernur Sulut dan Dr Hendri Runtuwene STh MTh calon Wakil Gubernur Sulut,” tandasnya.
(David)
Komentar